Saat ini pemuda bukan hanya sebagai pelengkap didalam suatu daerah atau negara, tetapi mereka mempunyai peran yang penting, yaitu untuk memajukan bangsa dan sebagai penerus bangsa.
Dikatakan bahwa jika pemuda dinegara itu rusak maka negara itu pun juga rusak, tetapi jika pemuda dinegara itu maju maka negaranya akan maju.
Baru-baru ini ada kejadian yang mengharu birukan bagi pemuda di Indonesia yaitu tentang demontrasi mahasiswa Universitas Bung Karno (UBK) yang membakar diri sendiri di depan istana kepresidenan, mahasiswa itu menyerukan agar pemerintah secara serius mengurus negara Indonesia ini, ini adalah sebuah tamparan buat pemerintah dan buat kita (mahasiswa) bahwa masih banyak kekurangan dalam bangsa kita, misalnya korupsi, pembangunan, dan pendidikan. Jika pemerintah tidak serius dalam menanggapi hal ini maka kemungkinan besar akan terjadi lagi kasus pembakaran diri lagi.
Kita sebagai Mahasiswa mempunyai peran penting untuk membuat bangsa ini lebih maju, kita sebagai kalangan intelektual harus membuktikan bahwa kita bisa membuat bangsa ini menjadi terdepan, tetapi apa daya guna, bahwa bangsa kita lagi sakit akan berbudaya, dimana budaya bangsa indonesia banyak yang hilang karena perubahan zaman yang begitu cepat, maka dari itu kita harus membuat budaya Indonesia kembali lagi, dan jangan sampai budaya kita tergantikan dengan budaya barat, contoh kecil budaya kita yang telah hilang adalah musyawarah dimana budaya kita tergantikan dengan namanya main hakim.
Jadi intinya daripada artikel ini adalah untuk memberikan peringatan kepada kita semua untuk membuat lebih baik agar tidak ada kasus serupa tentang pembakaran diri atau kasus lain yang akan menjadi senjata makan tuan, kita sebagai generasi penerus bangsa harus membuat suatu perubahan besar bagi bangsa kita agar lebih maju.
-bagusnesia-
Tidak ada komentar:
Posting Komentar